Jakarta, Netfit.id – Meski pandemi Covid di Indonesia makin tak terasa lagi dan pemerintah sudah makin melonggarkan PPKM,  tapi race lari masih banyak dilakukan secara virtual.

Kalau toh ada race managemen yang memngelar lomba lari offline, biasaaya masih dengan peserta terbatas atau sekadar sebagai penanda alias ceremony bahwa  lomba lari virtual itu dimulai.

PRPP Virtual Run (PRPP VR) pun demikian. Seperti  event tahun lalu,  kegiatan  yang diselenggarakan oleh PRPP dalam rangka ulang tahun ke-4 ini digelar secara virtual yang ditandai dengan lari bersama komunitas pada hari Minggu, 14 November 2021 di Ruko Kebayoran Square, Business Park Bintaro Tangsel.

Ada sekitar 37 pelari dari berbagai komintas di Jabodetabek yang hadir di acara Virtual Flag Off Ceremony Pertamina Rosneft Virtual Run 2021. Mereka akan berlari dengan rute yang sudah ditentukan oleh pihak penyelenggara dalam hal ini oleh  IdeaRun yang ditunjuk sebagai race managemen.  Ada dua pilihan kategori, 11 K dan 4 K.

Meski dengan peserta terbatas, Virtual Flag Off Ceremony Pertamina Rosneft Virtual Run 2021 ini  diselenggarakan dengan prokes Covid 19 yang sangat ketat sesuai standar CHSE Kemenparekraf tentang Lomba Lari Massal Jalan Raya seperti yang selama ini dilakukan oleh IdeaRun setiap kali menggelar race offline saat masa pandemi.

Salah satunya, semua peserta lari dan panitia yang hadir di acara tersebut wajib tes antigen di lokasi. Bagi yang hasilnya negatif, bisa mengikuti acara tersebut. Sementara yang  hasilnya positif, wajib meninggalkan arena untuk pencegahan penyebaran virus corona.

Sehari sebelumnya, Sabtu 13 November 2021 ada aktivasi berupa lari bersama  para pelari undangan dilanjutkan dengan talkshow yang menhhadirkan  bersama Hendri Pardede (Running Coach & WMM FInisher) dan Fitri Ardantya (WMM Finisher)  yang dipandu oleh Indy Rahmawati. 

Sementara Coach Sarah Lea Tunas juga ikut menyemarakan acara ini lewat ZoomFit pada hari Selasa, 9 November 2021. Acara rutin yang digelar oleh IdeaRun ini didedikasikan untuk PRPP Virtual Run.

 PRPP Virtual Run merupakan konsep lari virtual yang diselenggarakan oleh PRPP. Kegiatan ini merupakan suatu bentuk persembahan dan dedikasi PRPP yang diharapkan akan memotivasi kalangan internal dan masyarakat pada umumnya, untuk terus bergerak dan berolahraga agar sehat dan meningkatkan imun tubuh.

Dalam PRPP VR ini, terdapat empat kategori yang bermakna bagi PRPP dan Pertamina yaitu kategori jarak 64K, 28K, 11K dan 4K.

 Periode registrasi sudah di mulai 4 November 2021. Peserta PRPP Virtual Run diberi rentang waktu 10 hari untuk menyelesaikan jarak tempuh yang dipilihnya, yaitu sepanjang tanggal 14 – 24 November 2021.

Para peserta yang mampu menyelesaikan jarak lari sesuai kategori berdasarkan ketentuan, akan mendapatkan e-certificate, jersey lari, dan finisher medal. Tak hanya itu, ada yang baru di event PRPP VR kali ini. Setiap peserta yang terdaftar di PRPP VR juga dalam program penaman pohon untuk kelestarian lingkungan.

Selamat berlari sambil membawa misi selamatkan bumi!

Cak KRIS

Suka lari, sepeda, dan kegiatan luar ruang. Aktivitas ini sering dituangkan dalam tulisan, foto, video di sosial media, wesbite atau untuk kebutuhan cetak. Tujuan utamanya, hanya sebagai dokumentasi, agar terekam jejak digitalnya. Syukur-syukur bisa menjadi inspirasi atau malah bisa berbagi keberkahan. Salam Sehat.

View all posts

Add comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recent Comments