Pedalku.com – Jakarta – “6am start for the wildest, happiest, selfie intense Jakarta ride! Some 700+ of us simply having a blast this morning”. Begitu celoteh akun sosmed CEO Brompton Will Butler Adams.
Acara bersepeda bertajuk Sunday Ride Brompton berlangsung di BSD City dengan menempuh jarak sejauh 20 kilometer, Ahad, 30 Juni 2019. Acara ini diikuti Sekitar 700 peserta dari berbagai komunitas yang berlagsung dari pukul 07:50 hingga 08:45 WIB.
Awalnya acara ini dibatasi hanya 500 Brompton saja. Tetapi karena antusiasme yang sangat tinggi, akhirnya membludak hingga 700 cyclist.
“Kami stop di angka 700 cyclist agar kemasan acara bisa maksimal,” bilang Tjandra dari SpinWarriors, salah satu dealer resmi Brompton di Indonesia.
Beberapa komunitas yang hadir adalah Robbin, JakBrom, MBC, BOAS, BOSS, BOGI, Besan Haji Logo, lalu ada komunitas dari Bandung, Solo, Bekasi, dan lainnya.
Rute Riding tidak jauh, hanya 20 km saja start dari SpinWarriors lalu finis di QBIG BSD, dilanjutkan dengan lomba lipat sepeda, bersepeda pelan. Ada juga lomba kostum terbaik couple, lomba kostum terbaik grup, lomba kostum terbaik cowok cewek, dan lomba grup Brompton terkompak. Hadiah utama satu unit Brompton buat pemenang foto dengan jumlah like terbanyak di Instagram dan pemenangnya adalah Aria. K.
Adam sangat senang dengan antusiasme masyarakat Indonesia terutama pengguna Brompton. Ia tampak senang melayani mereka untuk berfoto maupuni permintaan tanda tangan di sepeda, sadel, helm, dan lainnya,
“Menyenangkan bagi saya bertemu dengan para pembeli yang puas dengan produk kami. Hal ini membuat saya bangga atas pekerjaan ini. Merupakan sebuah pencapaian untuk melihat antusias mereka. Anda tidak akan mendapatkan hal tersebut dimana pun,” ujar pria asal Inggris.
Gowes Terus Om Adams. Lain kali pakai helm ya…..
Penulis: Muhamad Yana
Add comment