Pedalku.com – Di balik KOSTI sepertinya penuh orang kreatif. Paling tidak jika dilihat dari konsep acara munas yang akan digelar Sabtu dan Minggu 20-21 Februari 2016 ini. Munas yang lazimnya sebagai ajang adu program tahunan di dalam ruangan, oleh Komunitas Sepeda Tua Indonesia disulap menjadi sebuah event hiburan rakyat, meski agenda laporan dan sidang paripurna tetap ada,

Tengoklah agenda munas yang dikirim ke kontributor Pedalku,com. Di awal acara justru tertera pembukaan pasar barang antik dan klithikan. Ya, dua agenda itu tentu sangat identik dengan para anggota KOSTI yang rata-rata suka berburu peralatan sepeda di pasar barang antik dan klithikan.

Tak hanya itu, di hari yang sama panitia juga menggelar pameran foto dan sepeda tua serta launching Majalah KOSTI yang diharapkan bukan hanya menjadi ajang komunikasi antara anggota, tetapi juga bisa mewarnai dunia pers khususnya di segmen sepeda.

Hari kedua, full hiburan dan bersenang-senang. Acara diawali dengan Parade Sepeda Tua Nusantara yang rencananya akan diikuti ribuan anggota KOSTI dari seluruh Indonesia. Rombongan ini akan start dan finish di Museum Gedung Joang 45. Rute rombongan akan bergerak menuju kawasan Heritage Menteng – Taman Surapati – Area Car Free Day Thamrin – Museum Nasional – Kawasan Monas – Patung Tugu Tani.

Munas III KOSTI ini dihadiri perwakilan 18 Pengurus Provinsi & 57 Kordinaror Wilayah serta partisipan anggota Komunitas/Klub Sepeda Tua se-Indonesia. Panitia memperkirakan ada 1.500 anggota yang akan hadir di acara munas kali ini. Nah di acara penutupan ini akan digelar aneka hiburan khas Betawi.

Selamat bermunas para sahabat!

Jozlyn

Work hard, bike harder.

By riding a bicycle, I learn the contours of my country best, since i have to sweat up the hills and coast down them.

View all posts

Add comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recent Comments