pedalku.com – Makan siang akhirnya tiba di km 65! Bisa jadi, RM Tahu Sumedang yang berada di Jalan Ahmad Yani Km 72 Binuang Kalsel menjadi tempat yang dinanti-nantikan peserta JSBB.
Binuang adalah salah satu kecamatan di Kabupaten Tapin – Kalimantan Selatan. Meski bergelar Kecamatan, tetapi wilayah Binuang tercatat sebagai kecamatan dengan jumlah penduduk terbanyak di Kabupaten Tapin. Binuang juga adalah kecamatan pertama yang akan dilalui jika hendak ke Kabupaten Tapin. Memasuki Binuang kita akan disambut oleh Gapura Selamat Datang yang khas dan nuansa Islami yang kuat.
Di Binuang juga banyak pengusaha batu bara. Jika melewati jalan utama akan terlihat rumah-rumah megah yang tak biasa dengan gaya bangunan Romawi modern lengkap dengan pohon kurma sebagai tanaman di pekarangan nan luas. Itu adalah rumah rumah para pengusaha batu bara. Nama mereka sangat tersohor bukan hanya di dalam kecamatan Binuang tetapi se-antero Kalimantan Selatan. (sumber dari sini)
Rute masih relatif datar. Begitu juga pemandangan yang “membosankan”. Bagi pedalis yang suka turing dua hal itu menjadi kombinasi yang “mengerikan”. Bukan berarti penuh tantangan, justru kurang menantang. Beruntung cuaca mendukung: mendung. Kadang gerimis. Beberapa peserta masih menggunakan mantol efek dari hujan saat start.
Untuk mengatasi kebosanan, biasanya pedalis main kecepatan. Sayangnya, dalam jelajah sepeda pesertanya beragam. Alhasil, menjelang makan siang sudah ada dua peserta yang keteteran. Tentrem Sartika (Nte Tika) dari komunitas Rogad sempat terhenti di sisi kiri jalan. Sementara Heru Juli Cahyono (Om Heru) dari komunitas Jalur Jati Asih didorong motoris. Padahal sempat tersiar dari salah seorang peserta JSBB di obrolan media sosial, Om Heru ini mau melipat dua etape pertama dalam sekali kayuhan.
Ayo, semangat …. Perjalanan masih panjang!
Add comment